Selasa, 13 November 2012

Gurah buat miss " V " ???


 PLUS MINUS GURAH VAGINA

Gurah vagina adalah perawatan dengan penguapan di daerah kewanitaan yang ramuannya disebut ratus.  Ratus ramuan adalah  bentuk V-Spa berbahan tradisional yang dapat dijumpai di salon-salon ataupun dilakukan sendiri di rumah.  Terdiri dari tumbuhan herbal, rempah dan akar tumbuh-tumbuhan seperti teh hijau, cempaka, mawar, melati, yang kemudian dikeringkan. Yang bukan saja membersihkan dan mengharumkan daerah  “ V “ namun juga bisa untuk menghilangkan keputihan.

Penyakit Keputihan ( flour albus ) adalah suatu penyakit yang diderita wanita karena keluarnya cairan dari vagina secara berlebihan. Keputihan yang parah diduga menjadi salah satu penyebab terjadinya kemandulan dan kanker rahim. Penyebab keputihan antara lain bakteri, virus, jamur atau juga parasit. adanya Infeksi dapat menjalar dan menimbulkan peradangan ke saluran kencing, sehingga menimbulkan rasa pedih saat si penderita buang air kecil.
 Keputihan termasuk dalam keadaan normal jika :
1.      Cairan yang keluar cenderung jernih atau sedikit kekuningan dan kental seperti lendir serta tidak disertai bau atau rasa gatal.
2.       Biasanya terjadi pada masa subur, sebelum dan sesudah mensturasi, saat hamil, saat mendapat rangsangan seksual, atau saat banyak melakukan aktivitas fisik yang kesemuanya tidak menimbulkan keluhan tambahan seperti bau, gatal, dan perubahan warna.
Keputihan tidak normal / patologis jika ditemukan tanda – tanda sebagai berikut :
1.      Cairan yang keluar dari lender berwarna kuning kecoklatan – kehijau – hijauan.
2.      Ditemukan rasa gatal saat mengalami keputihan.
3.      Serta adanya bau tidak enak saat mengalami keputihan
 
Cara Pemakaian RATUS ini cukup mudah, yaitu :
Ø  Tuangkan ratus diatas mangkuk/bowl pembakar,
Ø  bakar dengan solid arang guna mendapatkan asap ratus.
Ø  Berdiri diatas bowl yang berasap dengan memakai kain penutup (sarung).
Ø  Asap ratus yang dihasilkan diarahkan pada organ kewanitaan kita. Lakukan 15 - 30 menit.
 .
 Manfaat dari gurah vagina :
1. Melancarkan peredaran darah.
2. Menghilangkan mikrooeganisme merugikan  yang menyebabkan keputihan.
3. Membantu membersihkan daerah intim agar segar dan wangi.
4. Baik untuk membersihkan tubuh wanita dan menjaga kesehatan daerah
    intim wanita sehabis melahirkan maupun setelah datang bulan.
5. Untuk yang sudah menikah, mengencangkan daerah intim wanita
    sehingga meningkatkan kualitas hubungan seksual.
6. Mengurangi lendir dalam V, sehingga mengurangi rasa “ ketidaknyamanan “saat keputihan

       Dampak Gurah Vagina

Gurah vagina sebagai salah satu langkah membersihkan areal di daerah vagina makin diminati wanita. Jika penggunaan dilakukan terus-menerus, gurah vagina dapat menyebabkan infeksi karena mematikan bakteri yang berfungsi melindungi vagina. Tak hanya gurah vagina, penggunaan parfum dan bedak di areal seputaran vagina, juga mampu menjadi pemicu timbulnya kanker ovarium. Parfum mengandung zat kimia yang membuat alergi dan radang di daerah vagina..
Penelitian yang dilakukan di Zaire melaporkan bahwa penggunaan daun-daunan, bubuk batu-batuan, bahan-bahan kimia seperti bedak, Vicks, alum, dan obat-obatan vagina serta kain yang dimasukkan dalam vagina dapat menimbulkan rasa sakit yang meningkat dan kemungkinan infeksi karena terjadinya gesekan-gesekan pada vagina yang dapat menyebabkan luka (Brown et al. 1993, 1992)
Dalam website The National Women’s Information Centre, sebuah organisasi yang sangat gencar mempromosikan kesehatan perempuan, dikatakan bahwa secara medis sudah terbukti bahwa vagina mempunyai mekanisme untuk menjaga keseimbangan keadaan kimiawinya yang dapat membersihkan secara alamiah. Oleh karena itu, yang terbaik adalah membiarkan vagina untuk melakukan pembersihan alamiah dengan mengeluarkan sekresi-sekresi lendir. Dengan demikian vagina tidak memerlukan perawatan khusus dengan menggunakan berbagai produk khusus vagina yang diperdagangkan secara komersial. 
Jadi silahkan anda yang menentukan sendiri perlukah menggunakan gurah pada miss   " V " ???








Tidak ada komentar:

Posting Komentar