Pengobatan
kanker payudara
Ada beberapa pengobatan kanker payudara
yang penerapannya banyak tergantung pada stadium klinis penyakit, yaitu:
a.
Pembedahan (Operasi)
Operasi adalah terapi untuk membuang
tumor, memperbaiki komplikasi dan merekonstruksi efek yang ada melalui operasi.
Namun tidak semua stadium kanker dapat disembuhkan atau dihilangkan dengan cara
ini. Semakin dini kanker payudara ditemukan kemungkinan sembuh dengan operasi
semakin besar. Jenis-jenis operasi yang dilakukan untuk mengobati kanker
payudara ada 2 yaitu:
1)
Mastektomi
Mastektomi adalah operasi pengangkatan
payudara. Ada 3 jenis mastektomi yaitu:
a)
Modified Radycal Mastectomy, yaitu
operasi pengangkatan seluruh payudara, jaringan payudara di tulang dada, tulang
selangka dan tulang iga, serta benjolan disekitar ketiak.
b)
Total (Simple) Mastectomy, yaitu
operasi pengangkatan seluruh payudara saja, tanpa kelenjar di ketiak.
c)
Radical Mastectomy, yaitu operasi
pengangkatan sebagian dari payudara. Biasanya disebut Lumpectomy, yaitu
pengangkatan hanya pada jaringan yang mengandung sel kanker, bukan seluruh
payudara. Biasanya lumpectomy direkomendasikan pada pasien yang besar tumornya
kurang dari 2 cm dan letaknya di pinggir payudara.
2)
Pengangkatan Kelenjar Getah Bening
(KGB) Ketiak.
Pengangkatan KGB Ketiak dilakukan terhadap
penderita kanker payudara yang menyebar tetapi besar tumornya lebih dari 2,5
cm.
b.
Terapi Radiasi
Radiasi adalah proses penyinaran pada
daerah yang terkena kanker dengan menggunakan sinar X dan sinar gamma yang
bertujuan membunuh sel kanker yang masih tersisa di payudara setelah operasi.
Efek pengobatan ini adalah tubuh menjadi lemah, nafsu makan berkurang, warna
kulit di sekitar payudara menjadi hitam serta Hb dan leukosit cenderung menurun
sebagai akibat dari radiasi.
c.
Kemoterapi
Kemoterapi adalah proses pemberian
obat-obatan anti kanker dalam bentuk pil cair atau kapsul atau melalui infus
yang bertujuan membunuh sel kanker. Obat –obatan ini tidak hanya membunuh sel
kanker pada payudara , tetapi juga seluruh sel dalam tubuh. Efek dari
kemoterapi adalah pasien mengalami mual dan muntah serta rambut rontok.
d.
Terapi Hormon
Pemberian hormon dilakukan apabila
penyakit telah sistemik berupa metastasis jauh. Terapi hormonal biasanya
diberikan secara paliatif sebelum kemoterapi.
by : Azrida Machmud
Tidak ada komentar:
Posting Komentar